Home » » 40 Unit Mobil SUV Merek Esemka Laku Dijual

40 Unit Mobil SUV Merek Esemka Laku Dijual


Jakarta -Setelah mendapatkan sertifikasi produksi massal oleh pemerintah, PT Solo Manufaktur Kreasi atau pemegang merek atas mobil nasional Esemka langsung memproduksi 40 unit mobil SUV. Mobil-mobil tersebut diproduksi di pabrik pengembangan mobil Esemka yang terletak di Solo dan Jawa Timur.

"Tanggal 10 Oktober 2013 kita sudah mendapatkan izin teknis untuk bisa memproduksi massal mobil Esemka. Kita produksi 40 unit mobil SUV yang kita buat di pabrik pengembangan di Solo, Gresik, Malang dan Surabaya," ungkap Communications of Public PT Solo Manufaktur Kreasi Budhi Martono saat dihubungi detikOto.

Menurut Budhi, mobil SUV yang dibuatnya mempunyai spesifikasi 1.600 cc dengan konsumsi bahan bakar 1 liter untuk jarak 17 km. Sedangkan mobil ini dinilai cukup besar karena dapat menampung penumpang hingga 7 orang.

"Ini mobil keluarga ya, cukup besar sekelas minibus dengan 1.600 cc dan irit bahan bakar. 1 liter bensin bisa menempuh jarak 17 km," imbuhnya.

Sedangkan untuk harga, pihaknya melepas dengan harga Rp 140 juta/unit. Namun untuk tahap produksi pertama ini ia mengaku jika 40 unit kendaraan yang diproduksinya sudah dibeli dan dipesan oleh pembeli jauh-jauh hari.

"40 unit mobil yang kita produksi massal tahap pertama ini sudah dibeli semua karena sudah dipesan jauh-jauh hari. Tentunya setiap bulan kita targetkan untuk produksi 40 unit mobil. Yang beli mobil ini banyak mulai dari masyarakat hingga para birokrat di Jawa Timur," katanya.


Sumber ~ detikOTO.com

0 comments:

Post a Comment

http://i1227.photobucket.com/albums/ee434/jackcrausher/images-2.jpg
WidgetAutomotive hi-tech

Popular Posts

List news


widgeo.net
 
Support : Your Link | Publish to publish | Thank's's for visiting this blog
Copyright © 2013. Publish to publish - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Automotive hi-tech--avenueserenade.blogspot.com
Proudly powered by Blogger