Home » » Cara menginstal VGA CARD tanpa driver

Cara menginstal VGA CARD tanpa driver

“Bagaimana cara kita menginstall driver VGA yang benar?, Bagaimana cara mengupdate yang benar?”. Pertanyaan itulah yang kerap kali muncul saat kita mau menginstall atau mengupdate driver VGA yang lama.

Pertama saya menjelaskan apa itu “Driver”. Driver adalah program lunak (software) yang berfungsi untuk mengkomunikasikan antara hardware dengan system operasi (OS) dalam menjalankan suatu program. Setiap driver yang dikeluarkan vendor tentunya akan mengalami update secara berkala hal ini bertujuan untuk memperbaiki bug (permasalahan) yang telah ada.

Ironisnya banyak user yang mengeluh tentang performa grafisnya turun ketika bermain game atau menjalankan program grafis lainnya setelah mereka melakukan update driver, Kenapa bisa terjadi, Apakah driver tebaru ini ada kesalahan?. Jawabannya simple saja, untuk PC yang pertama kali menginstall driver tersebut mungkin tidak ada kesalahan sebab instalasinya masih “clean/fresh instalasi”, sementara untuk PC yang melakukan update mungkin terjadi penurunan performa sebab operating systemnya (OS) yang secara tidak tuntas dalam menghapus bersih driver lama yang telah diuninstall.

Di artikel kali ini saya akan menjelaskan cara menginstal driver VGA untuk pertama kali dan cara mengupdate nya secara “clean/fresh instalasi”. Clean/fresh instalasi adalah cara menginstal secara bersih (tanpa meninggalkan sisa-sisa driver sebelumnya), dalam hal ini saya memilih ATI dan NVIDIA sebagai contoh, bagaimana cara instalasi Driver VGA. Ikuti langkahnya.

CARA INSTALASI DRIVER VGA UNTUK PERTAMA KALI

1. Download driver VGA terbaru pada link berikut : (NVIDIA, AMD)
Nb: Sesuaikan dengan type dan kelas VGAnya dan pilihan operating systemnya (64 bit atau 32 bit).

2. Install driver yang baru didownload.
Untuk ATI
a. Klik next
b. Pilih express, Next



c. Finish dan restart. Selesai


Untuk NVIDIA
a. Klik Agree
b. Pilih express, Next



c. Contreng Always trust lalu Install



d. restart. Selesai


CARA UPDATE DRIVER VGA SECARA CLEAN INSTALASI
1. Download dan install Driver sweeper pada link: driver sweeper

2. Download dan install ccleaner pada link: ccleaner

3. Uninstall driver lama.
Untuk ATI
a. Uninstall lewat control panel
b. Pilih express uninstall, restart

Untuk NVIDIA
a. Uninstall lewat control panel
b. Pilih agree, restart

4. Pada saat restart, sebelum Windows akan booting pencet f8, pilih safe mode.

5. Jalankan aplikasi driver sweeper yang sudah terinstall sebelumnya, lalu pilih VGA, apakah AMD atau nvidia. setelah dipilih klik analyse dan setelah itu lakukan clean. Lalu restart



6. Setelah restart masuk windows normal. Jalankan ccleaner klik registry disebelah kiri lalu klik “scan for issue” lalu “Fix select issue” lalu ditanya Back up, pilih No lalu klik “Fix all”



7. Uninstall driver lama sudah tuntas.

8. Lakukan Instalasi driver normal seperti yang telah saya jelaskan diatas, atau seperti menginstal driver pertama kali di komputer.

9 comments:

  1. kalau cara menginstal vga tanpa card nya gimana gan?

    ReplyDelete
  2. Ane kesulitan cari driver VGA HP Pavillion TrueVision HD gan, sedangkan di device manager gak ada keluhan :(

    ReplyDelete
  3. makasih bang linknya .....mantap banget,cuma bagi orang awam ga begitu ngerti(contohnya orang2 diatas)kalo buat saya jelas banget tuh

    ReplyDelete
  4. lagi nyoba, link sudah di download, thanks bro smoga berhasil

    ReplyDelete
  5. Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK

    ReplyDelete
  6. Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Cara Menginstal Vga Card Tanpa Driver >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK Mq

    ReplyDelete

http://i1227.photobucket.com/albums/ee434/jackcrausher/images-2.jpg
WidgetAutomotive hi-tech

Popular Posts

List news


widgeo.net
 
Support : Your Link | Publish to publish | Thank's's for visiting this blog
Copyright © 2013. Publish to publish - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Automotive hi-tech--avenueserenade.blogspot.com
Proudly powered by Blogger